Home » , » Instalasi INF file Windows

Instalasi INF file Windows

Written By SBlog on Saturday, June 6, 2020 | June 06, 2020

File INF atau File Informasi Pengaturan adalah file teks biasa yang digunakan oleh Microsoft Windows untuk instalasi perangkat lunak dan driver. File INF paling sering digunakan untuk menginstal driver perangkat untuk komponen perangkat keras. Windows menyertakan alat IExpress untuk pembuatan instalasi berbasis INF. File INF merupakan bagian dari Windows Setup API dan penggantinya, Windows Installer.
Saat melakukan instalasi driver file ini dengan mudah di temukan. Namun beberapa inf file gagal terbaca. Maka dari itu perlu dilakukan manual instalasi inf file. Berikut ini cara yang dapat digunakan untuk instalasi inf file yang dapat dilakukan.

1. Buka Computer Management dengan klik kanan di MyComputer kemudian pilih "Manage"


2. Selanjutnya lihat bagian "Device Manager" kemudian cek "Other devices" lihat tanda seru (tanda pentung) yang menandakan Driver perangkat yang belum terinstall. Kemudian klik kanan di perangkat tersebut pilih "Update Driver Software"


3.  Pilih "Browse my computer for driver software".


4. Pilih "Let me pick from a list of device drivers on my computer" seperti gambar di bawah.


5. Kemudian "Show All Device" selanjutnya "Next"


6. Pilih "Have Disk". Pilih file inf yang akan di install, kemudian klik open.




7. File yang dipih telah masuk ke dalam list yang akan di install. Selanjutnya klik "Next"


8. Muncul peringatan pilih " Install this driver software anyway"



9. Proses instalasi selesai cek kembali di Device Manager tanda pentung sudah hilang yang menandakan driver berhasil ter-install.



sumber:

0 comments:

Post a Comment

(^_^) [o_o] (^.^) (".") ($.$)