Home » , , , » Pastikan Tak Ada Upaya Penyusupan Selama Facebook Down

Pastikan Tak Ada Upaya Penyusupan Selama Facebook Down

Written By SBlog on Tuesday, October 5, 2021 | October 05, 2021

Pengguna di seluruh dunia melaporkan tidak dapat mengakses Facebook, Instagram, dan WhatsApp. Mengutip BleepingComputer, Senin (4/10/2021), hal ini terjadi karena adalah masalah pada DNS (Domain Name System). Sejumlah pengguna disarankan untuk memeriksa apakah ada kesalahan ketik pada domain yang dimasukkan di bilah alamat.


Pengguna smartphone juga melaporkan bahwa aplikasi Facebook maupun Instagram tidak berfungsi, dan muncul tulisan "Silakan periksa koneksi internet Anda dan coba lagi nanti."

Saat ini, situs .onion Facebook juga sedang down, menunjukkan kesalahan DNS_PROBE_FINISHED_NXDOMAIN yang sama seperti yang ditampilkan oleh situs web perusahaan. Tidak diketahui apakah WhatsApp, Instagram, dan Facebook Down karena ada maintenance internal, masalah dengan server pada ketiga platform tersebut atau layanan mereka diserang.

Dalam pengujian BleepingComputer, server DNS Facebook, Instagram, dan WhatsApp tidak merespons, yang menunjukkan bahwa ini adalah kesalahan konfigurasi DNS atau masalah server. "Kami juga tidak memiliki bukti bahwa data pengguna telah disusupi sebagai akibat dari waktu henti ini," kata Tim Facebook memberikan penegasan.

Paham bahwa banyak orang dan bisnis bergantung pada layanannya, pihak Facebook menyebut, sudah jadi tanggung jawab mereka untuk menginformasikan mengenai gangguan layanan Facebook cs.

"Kami meminta maaf kepada semua yang terdampak dan kami berupaya lebih memahami apa yang terjadi hari ini, sehingga kami dapat terus membuat infrastruktur lebih tangguh," kata pihak Facebook.

0 comments:

Post a Comment

(^_^) [o_o] (^.^) (".") ($.$)